User Tools

Site Tools


peraturan:sedp:38pj.62000
                          DEPARTEMEN  KEUANGAN  REPUBLIK  INDONESIA
                        DIREKTORAT  JENDERAL  PAJAK
___________________________________________________________________________________________
                                                       24 Agustus 2000

                    SURAT EDARAN DIREKTUR JENDERAL PAJAK
                           NOMOR SE - 38/PJ.6/2000

                             TENTANG

        PENYAMPAIAN KETENTUAN TENTANG NILAI JUAL KENA PAJAK DAN KETENTUAN TENTANG 
                 NILAI JUAL OBJEK PAJAK TIDAK KENA PAJAK PAJAK BUMI DAN BANGUNAN 
                      YANG MULAI BERLAKU PADA TANGGAL 1 JANUARI 2001

                                         DIREKTUR JENDERAL PAJAK,

Bersama ini disampaikan ketentuan tentang Nilai Jual Kena Pajak (NJKP) dan ketentuan tentang Nilai Jual Objek 
Pajak Tidak Kena Pajak (NJOPTKP) Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) yang mulai berlaku pada tanggal 1 
Januari 2001 yang terdiri dari :
1.  Peraturan Pemerintah Nomor 46 TAHUN 2000 tentang Penetapan Besarnya Nilai Jual Kena Pajak untuk 
    Penghitungan Pajak Bumi dan Bangunan;
2.  Keputusan Menteri Keuangan Nomor 201/KMK.04/2000 tentang Penyesuaian Besarnya Nilai Jual Objek 
    Pajak Tidak Kena Pajak Sebagai Dasar Penghitungan Pajak Bumi dan Bangunan;
3.  Keputusan Direktur Jenderal Pajak Nomor KEP-251/PJ./2000 tentang Tata Cara Penetapan Besarnya 
    Nilai Jual Objek Pajak Tidak Kena Pajak Sebagai Dasar Penghitungan Pajak Bumi dan Bangunan.

Mengingat ketentuan tersebut mulai berlaku pada tanggal 1 Januari 2001, maka untuk melaksanakannya 
diperlukan koordinasi dengan Pemerintah Daerah setempat dengan memperhatikan hal-hal sebagai berikut :

1.  Dengan berlakunya Peraturan Pemerintah Nomor 46 TAHUN 2000 tentang Penetapan Besarnya Nilai 
    Jual Kena Pajak untuk Penghitungan Pajak Bumi dan Bangunan. Kepala Kantor Wilayah Direktorat 
    Jenderal Pajak dan Kepala Kantor Pelayanan PBB serta aparat pelaksana di lapangan agar melakukan 
    sosialisasi kepada Pemerintah Daerah setempat yang berkaitan dengan pelaksanaan pengelolaan 
    Pajak Bumi dan Bangunan.

2.  Tidak menutup kemungkinan dilakukannya sosialisasi kepada Wajib Pajak potensial khususnya objek 
    sektor perkotaan dan pedesaan dengan NJOP di atas Rp 1 Milyar atau lebih.

3.  Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak dan Kepala Kantor Pelayanan PBB beserta seluruh 
    aparat perpajakan terkait agar mewaspadai kemungkinan adanya penghindaran pajak khususnya 
    objek dengan NJOP Rp 1 Milyar atau lebih, misalnya dengan pemecahan SPPT PBB dan sebagainya.

4.  Dengan diberlakukannya Keputusan Menteri Keuangan Nomor 201/KMK.04/2000 tentang Penyesuaian 
    Besarnya Nilai Jual Objek Pajak Tidak Kena Pajak Sebagai Dasar Penghitungan Pajak Bumi dan 
    Bangunan, maka mulai tahun pajak 2001, NJOPTKP ditetapkan oleh masing-masing Kepala Kantor 
    Wilayah Direktorat Jenderal Pajak atas nama Menteri Keuangan dengan mempertimbangkan pendapat 
    Pemerintah Daerah setempat.

5.  Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak agar memerintahkan Kepala Kantor Pelayanan PBB 
    untuk berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten/Kota setempat dalam menentukan usulan 
    besarnya NJOPTKP di wilayah masing-masing Kabupaten/Kota.

6.  Dengan mempertimbangkan usulan tersebut, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak atas 
    nama Menteri Keuangan menetapkan Surat Keputusan tentang penetapan besarnya NJOPTKP dengan 
    tetap memperhatikan keseimbangan antar wilayah Kabupaten/Kota pada satu propinsi maupun 
    propinsi yang berbeda.

7.  Bentuk Surat Keputusan tentang Penetapan Besarnya Nilai Jual Objek Pajak Tidak Kena Pajak Sebagai 
    Dasar Penghitungan Pajak Bumi dan Bangunan untuk masing-masing Kabupaten/Kota adalah 
    sebagaimana diatur dalam Surat Keputusan Direktur Jenderal Pajak Nomor  KEP-251/PJ./2000 tentang 
    Tata Cara Penetapan Besarnya Nilai Jual Objek Pajak Tidak Kena Pajak Sebagai Dasar Penghitungan 
    Pajak Bumi dan Bangunan.

8.  Sehubungan dengan berlakunya ketentuan baru tersebut, Program Aplikasi SISMIOP akan disesuaikan 
    dan dalam waktu yang tidak terlalu lama akan segera dikirimkan keseluruh Kantor     Wilayah Direktorat 
    Jenderal Pajak dan Kantor Pelayanan PBB.

Demikian disampaikan untuk dilaksanakan sebagaimana mestinya.




A.n. DIREKTUR JENDERAL PAJAK
DIREKTUR PAJAK BUMI DAN BANGUNAN,

ttd

HASAN RACHMANY
peraturan/sedp/38pj.62000.txt · Last modified: 2023/02/05 20:26 by 127.0.0.1