peraturan:sedp:01pj.71993
DEPARTEMEN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA DIREKTORAT JENDERAL PAJAK ___________________________________________________________________________________________ 13 Januari 1993 SURAT EDARAN DIREKTUR JENDERAL PAJAK NOMOR SE - 01/PJ.7/1993 TENTANG INVENTARISASI TENAGA PEMERIKSA PAJAK (SERI PEMERIKSAAN - 76) DIREKTUR JENDERAL PAJAK, Dalam rangka pemantauan dan peningkatan pelaksanaan tugas di bidang pemeriksaan pajak dan memperhatikan Surat Edaran bersama Menteri Keuangan dan Kepala Administrasi Kepegawaian Negara Nomor SE-18/MK/1991 dan Nomor 08/SE/1991 tanggal 8 Maret 1991 tentang Jabatan Fungsional Pemeriksa pajak, dengan ini diminta agar Saudara menyampaikan Daftar Inventarisasi Tenaga Pemeriksa Pajak baik yang telah diangkat sebagai Tenaga Fungsional Pemeriksa Pajak maupun yang belum per 31 Desember 1992 yang ada di lingkungan Kantor Saudara. Untuk keperluan itu terlampir bersama ini bentuk formulir yang harus Saudara isi dan dikembalikan kepada Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak c.q. Direktorat Pemeriksaan Pajak paling lambat akhir bulan Januari 1993. Pengisian kolom Kualifikasi agar dilakukan sendiri oleh Saudara sesuai dengan petunjuk pengisian terlampir. Demikian untuk dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. A.n. DIREKTUR JENDERAL PAJAK DIREKTUR PEMERIKSAAN PAJAK ttd Drs. ARIE SOELENDRO, MA
peraturan/sedp/01pj.71993.txt · Last modified: 2023/02/05 20:18 by 127.0.0.1