peraturan:sdp:471pj.5322000
DEPARTEMEN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA DIREKTORAT JENDERAL PAJAK ___________________________________________________________________________________________ 10 April 2000 SURAT DIREKTUR JENDERAL PAJAK NOMOR S - 471/PJ.532/2000 TENTANG PPN ATAS PENYERAHAN SUKU CADANG KAPAL SEHUBUNGAN DENGAN KMK NOMOR : 326/KMK.04/1996 DIREKTUR JENDERAL PAJAK, Sehubungan dengan surat Saudara Nomor XXXXX tanggal 14 Februari 2000 hal sebagaimana tersebut pada pokok surat, dengan ini diberikan penjelasan sebagai berikut : 1. Dalam surat tersebut diketahui hal-hal sebagai berikut : 1.1. Saudara mohon petunjuk atas permasalahan perpajakan sehubungan dengan hasil all taxes audit Tim Gabungan DJP-BPKP terhadap CV. P untuk Masa Pajak tahun 1997, dimana diterbitkan SKP Kurang Bayar sebesar Rp. 318.590.712 (terdiri atas pokok Rp.159.295.356 + denda 100% Rp.159.295.356). 1.2. CV. P bergerak dalam bidang supplier untuk alat/peralatan teknik, elektrikal, mekanikal perkapalan dan suku cadang perkapalan, mempunyai customer PT. DPS (Persero). 1.3. PT. DPS (Persero) sebagai Badan Pemungut tidak memungut PPN atas transaksi pembelian BKP dari CV. P sehubungan dengan perawatan/reparasi kapal, karena menurut interpretasi PT. DPS terhadap Keputusan Presiden Nomor 4 TAHUN 1996 dan Keputusan Menteri Keuangan Nomor 326/KMK.04/1996 tanggal 7 Mei 1996 atas transaksi tersebut mendapatkan fasilitas PPN ditanggung oleh Pemerintah. 2. Berdasarkan Undang-undang Nomor 8 TAHUN 1983 tentang Pajak Pertambahan Nilai Barang dan Jasa dan Pajak Penjualan atas Barang Mewah sebagaimana telah diubah dengan Undang-undang Nomor 11 Tahun 1994, disebutkan antara lain bahwa: 2.1. Pasal 1 huruf x, Pemungut Pajak Pertambahan Nilai adalah orang pribadi, badan, dan instansi Pemerintah yang ditunjuk oleh Menteri Keuangan untuk memungut, menyetor dan melaporkan pajak yang terutang oleh PKP atas penyerahan Barang Kena Pajak dan atau Jasa Kena Pajak kepada orang pribadi, badan, dan instansi Pemerintah tersebut. 2.2. Pasal 16 A ayat (1), pajak yang terutang atas penyerahan BKP dan atau penyerahan JKP kepada Pemungut PPN, dipungut, disetor, dan dilaporkan oleh Pemungut PPN. 3. Berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 56 TAHUN 1988 tentang Penunjukkan Badan-badan tertentu dan Bendaharawan untuk memungut dan menyetor PPN dan PPnBM, Kantor Perbendaharaan Negara, Bendaharawan, dan Badan-Badan tertentu lainnya seperti PERTAMINA, Kontraktor Kontrak Bagi Hasil dan Kontrak Karya di bidang minyak dan gas bumi dan Pertambangan Umum lainnya, Badan Usaha Milik Negara dan Daerah, Bank Pemerintah dan Bank Pembangunan Daerah ditetapkan sebagai pemungut dan penyetor Pajak Pertambahan Nilai dan Pajak Penjualan atas Barang Mewah yang terhutang oleh PKP yang melakukan penyerahan BKP atau JKP. 4. Berdasarkan Keputusan Menteri Keuangan Nomor : 1289/KMK.04/1988 tanggal 23 Desember 1988 dinyatakan antara lain bahwa : 4.1. Dalam Pasal 1, yang dimaksud dengan Badan-badan tertentu dalam keputusan ini adalah PERTAMINA, Kontraktor Kontrak Bagi hasil dan Kontrak Karya di bidang minyak dan gas bumi dan Pertambangan Umum lainnya, Badan Usaha Milik Negara dan Daerah, Bank Pemerintah dan Bank Pembangunan Daerah. 4.2. Dalam Pasal 2 ayat (1), PPN dan PPnBM atas penyerahan BKP dan JKP yang terutang oleh PKP rekanan Badan-badan tertentu dipungut dan disetor oleh Badan-badan tertentu baik Kantor Pusat, Cabang-cabang maupun Unit-unitnya yang melakukan pembayaran atas tagihan rekanan atas nama rekanan yang bersangkutan. 4.3. Pasal 5 ayat (1), pemungutan pajak sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 dilakukan dengan cara pemotongan secara langsung dari pembayaran atas tagihan rekanan. 4.4. Pasal 6, Badan-badan tertentu sebagaimana dimaksud Pasal 1 melaporkan PPN dan atau PPnBM yang dipungut dan disetor kepada Kepala Inspeksi Pajak (KPP) setempat selambat-lambatnya pada hari kedua puluh setelah bulan dilakukan pembayaran atas tagihan rekanan. 5. Berdasarkan Keputusan Menteri Keuangan Nomor : 326/KMK.04/1996 tanggal 7 Mei 1996 dinyatakan antara lain bahwa : 5.1. Pasal 1, yang dimaksud dengan Perusahaan Pelayaran Niaga Nasional adalah perusahaan yang didirikan berdasarkan dan tunduk kepada perundang-undangan Republik Indonesia yang melakukan kegiatan usaha pelayaran sebagaimana dimaksud dalam Undang-undang Nomor 21 Tahun 1992 tentang Pelayaran jo. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 1988 tentang Penyelenggaraan dan Pengusahaan Angkutan Laut. 5.2. Pasal 6, PPN yang terutang atas penyerahan jasa perawatan/reparasi kapal (docking), termasuk suku cadang dan bahan pembantu yang menjadi satu kesatuan dengan penyerahan jasa perawatan/reparasi kapal tersebut, ditanggung oleh Pemerintah. 6. Dalam Surat Edaran Direktur Jenderal Pajak Nomor : SE-46/PJ.3/1988 tanggal 23 Desember 1988 ditegaskan antara lain : 6.1. Dalam butir 2, yang bertanggung jawab atas pemungutan, penyetoran dan pelaporan PPN/PPnBM adalah KPN, Bendaharawan, dan Kantor Pusat/Cabang/Unit dari Badan-badan tertentu sebagai pemungut pajak, yang melakukan pembayaran. Pemungut ini ditetapkan dengan Keputusan Presiden Nomor 56 TAHUN 1988 dan untuk ini tidak diperlukan surat khusus penunjukkan sebagai Pemungut PPN. 6.2. Dalam butir 9, sanksi untuk Badan-badan tertentu sebagai pemungut pajak, kecuali Bank Pemerintah/Bank Pembangunan Daerah baik selaku Bank Persepsi maupun selaku Bank Pembayar atas penyerahan BKP/JKP kepada Pemerintah, Badan-badan pemungut bertanggung jawab sesuai dengan Pasal 33 Undang-undang Nomor 6 TAHUN 1983 dan dapat diterbitkan SKP sebagaimana dimaksud dalam Pasal 13 Undang-undang Nomor 6 TAHUN 1983 sepanjang Pengusaha Kena Pajak rekanan dapat membuktikan bahwa PPN/PPnBM telah dipungut oleh Badan Pemungut tetapi tidak disetorkan ke Kas Negara. 7. Berdasarkan ketentuan tersebut pada butir 2 sampai dengan butir 6 serta memperhatikan isi surat Saudara tersebut pada butir 1, dengan ini ditegaskan bahwa : 7.1. Atas penyerahan jasa perawatan/reparasi kapal (docking) termasuk suku cadang dan bahan pembantu yang menjadi satu kesatuan dengan penyerahan jasa perawatan/reparasi kapal oleh PT. DPS kepada Perusahaan Pelayaran Niaga Nasional pada Masa Pajak tahun 1997, PPN ditanggung oleh Pemerintah; 7.2. Atas penyerahan BKP (suku cadang perkapalan) dari CV. P kepada PT. DPS (Persero) pada Masa Pajak tahun 1997 dikenakan PPN, oleh karena itu atas penyerahannya terutang PPN. 7.3. Yang bertanggung jawab atas pemugutan, penyetoran, dan pelaporan PPN/PPnBM sehubungan dengan transaksi sebagaimana dimaksud dalam butir 7.2 di atas adalah PT. DPS (Persero) sebagai Badan Pemungut. Demikian untuk dimaklumi. a.n. Direktur Jenderal Direktur ttd. Moch. Soebakir NIP 060020875
peraturan/sdp/471pj.5322000.txt · Last modified: 2023/02/05 18:05 by 127.0.0.1