DEPARTEMEN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA DIREKTORAT JENDERAL PAJAK ___________________________________________________________________________________________ 7 Oktober 2004 SURAT EDARAN DIREKTUR JENDERAL PAJAK NOMOR SE - 03/PJ.13/2004 TENTANG PENGIRIMAN PAKET SPT TAHUNAN PPh BESERTA KELENGKAPANNYA TAHUN 2004 DIREKTUR JENDERAL PAJAK, Sehubungan dengan pengadaan SPT Tahunan PPh beserta kelengkapannya untuk Tahun 2004, dengan ini diberitahukan : 1. Paket SPT Tahunan yang dikirimkan ke Kantor Wilayah dan Kantor Pelayanan Pajak di seluruh Indonesia terdiri dari : a. Formulir SPT Tahunan PPh Wajib Pajak Badan (Form 1771 dan Form 1771 $); b. Buku Petunjuk Pengisian SPT Tahunan PPh Wajib Pajak Badan; c. Formulir SPT Tahunan PPh Wajib Pajak Orang Pribadi (Form 1770); d. Buku Petunjuk Pengisian SPT Tahunan PPh Wajib Pajak Orang Pribadi; e. Formulir SPT Tahunan PPh Wajib Pajak Orang Pribadi yang tidak melakukan kegiatan usaha/ pekerjaan bebas (Form 1770 S) f. Buku Petunjuk Pengisian SPT Tahunan PPh Wajib Pajak Orang Pribadi yang tidak melakukan kegiatan usaha/pekerjaan bebas; g. Formulir SPT Tahunan PPh Wajib Pajak PPh Pasal 21 (Form 1721); h. Buku Petunjuk Pengisian SPT Tahunan PPh Wajib Pajak Pasal 21; i. Surat Setoran Pajak; j. Amplop SPT, Lembar Data Identitas WP, Lembar Perhatian dan Lembar Pengantar/Surat Direktur Jenderal Pajak; Beberapa hal untuk diperhatikan : - Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak tidak melakukan pengadaan dan pencetakan Label SPT; - Jumlah Buku Petunjuk Pengisian SPT yang dicetak dan dikirim tidak sebanyak Formulir SPT, sehingga dalam hal pendistribusian kepada Wajib Pajak agar dilaksanakan secara selektif. 2. a. Pengiriman paket SPT Tahunan ke kantor Wilayah adalah untuk kebutuhan tertentu seperti penyuluhan dan sosialisasi. b. Khusus untuk unit kantor yang mengalami pemecahan, pengiriman SPT Tahunan beserta kelengkapannya Tahun 2004 dialokasikan ke unit kantor lama, dan unit kantor lama berkewajiban membagi jumlah SPT Tahunan PPh dimaksud kepada unit kantor baru dengan memperhatikan perimbangan jumlah Wajib Pajak. Mohon Kepala Kantor Wilayah Mengkoordinasikan segala permasalahan yang terkait dengan pendistribusian tersebut. 3. Pengiriman SPT tersebut disertai dengan 3 (tiga) lembar Daftar Pengantar Pengiriman Barang yang terdiri dari: - 2 (dua) lembar untuk Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak; - 1 (satu) lembar untuk arsip Kantor Pelayanan Pajak/Kantor Wilayah. 4. Pengiriman masing-masing SPT Tahunan dan kelengkapannya tidaklah bersamaan sehingga unit kantor kemungkinan tidak menerima seluruh paket SPT Tahunan dan kelengkapannya dalam waktu yang bersamaan pula. Seluruh paket tersebut akan tiba di unit-unit kantor paling lambat minggu kedua Nopember 2004. Bila hingga batas waktu tersebut ada paket yang belum diterima, harap segera menghubungi Bagian Perlengkapan Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak telepon (021) 5736063 atau fax (021) 5734795. 5. Setelah diterimanya SPT tersebut agar diteliti terlebih dahulu jenis dan jumlah satuan barangnya, kemudian ditandatangani, diberi cap/stempel, dan 2 (dua) lembar Tanda Terima Daftar Pengantar tersebut segera diserahkan kembali kepada pihak Ekspedisi untuk diteruskan ke Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak, dengan memperhatikan surat Sekretaris Direktorat Jenderal nomor : S-185/PJ.132/2002 tanggal 15 Juli 2002 hal Pengiriman kembali Surat Pengantar Barang. 6. Untuk mengantisipasi keterlambatan penerimaan Tanda Terima Daftar Pengiriman Barang tersebut, selain diserahkan kembali kepada pihak Ekspedisi diminta bantuan Saudara untuk mengirimkannya ke Bagian Perlengkapan Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak melalui faksimili dengan nomor (021) 5734795. Demikian untuk diketahui dan dilaksanakan. A.n. DIREKTUR JENDERAL SEKRETARIS DIREKTORAT JENDERAL, ttd DJAZOELI SADHANI